Baca Juga Simak Update Harga BBM Pertamina Terbaru Februari 2023 di Semua SPBU RI
Ketika mengalami stroke di bagian otak tertentu, hal tersebut dapat menyebabkan masalah penglihatan. Mulai dari masalah saat membaca, memori visual yang lemah (pelupa), hingga berkurangnya keseimbangan.
Penglihatan seorang manusia tidak hanya berkaitan dengan apa yang dilihat saja, namun juga bagaimana cara otak menerima warna, ukuran, hingga bentuk objek yang dilihat.
Penyakit stroke sangat mungkin bisa menyebabkan kehilangan penglihatan. Lebih lanjut, 65 persen orang yang selamat dari penyakit stroke dipastikan mengalami masalah penglihatan.
Mengapa perubahan penglihatan ini dapat terjadi pada orang-orang yang mengalami stroke?
Baca Juga Harga BBM Pertamina Non Subsidi Resmi Naik, Ternyata Ini Alasannya
Komplikasi penglihatan akibat penyakit stroke sangat bergantung pada bagian otak ketika stroke itu terjadi. Ada area otak yang berguna sebagai fungsi penglihatan, yakni:
1. Batang Otak
Area yang berada di dasar otak ini berfungsi untuk pengontrol gerakan mata. Hal-hal yang berhubungan dengan keseimbangan, stabilitas, dan kemampuan Anda untuk memahami objek ada di bagian ini.
2. Lobus Oksipital
Beragam proses penglihatan pada mata manusia terjadi pada bagian ini di bagian belakang pada otak. Bagian ini adalah pusat fungsi penglihatan utama pada otak, akan tetapi semua lobus otak juga mendapatkan informasi visual. (Dwi Puja Arrahman)