Baca Juga Tabrak Trucks Fuso, Satu Pengendara Motor Tewas
Berikut adalah 6 fakta kasus mutilasi Angela Hindriat yang dirangkum Bechannel melalui berbagai sumber.
1. Angela Hindriat Dilaporkan Hilang Pada Tahun 2019.
Angela Hindriat dilaporkan hilang saat dirinya pulang dari Bandung ke Jakarta. Kala itu Angela bekerja di sebuah perusahaan ternama di Bandung.
Pada Senin (24/6/2019) sekitar pukul 12.00 WIB, diketahui Angela masih sempat berkomunikasi (chat) di grup WhatsApp kantornya.
Dalam percakapan di grup WhatsApp tersebut, Angela Hindriati menyampaikan sedang dalam perjalanan pulang dari Bandung ke Jakarta. Setelah itu, tidak ada lagi kabar dari Angela.
Keluarga Angela pun melapor ke SPKT Polda Jabar pada Jumat (26/7/2019) terkait hilangnya Angela.
“Itulah alasannya, kami baru melaporkan pada Jumat (26/7/2019) ke SPKT Polda Jabar,” kata Turyono selaku kakak Angela, dikutip Bechannel melalui kompastv.