Ustadz dengan pembawaan ceria ini juga menyampaikan untuk bersedekah subuh berupa membaca surat Al-Fatihah sebanyak 10 kali sebelum sholat subuh yang ditujukan untuk para nabi.
“Ini agar dapat syafaat, muslim dan mukmin, guru dan ulama, orangtua dan leluhur, untuk anak keturunan, orang yang mencintai kita, untuk orang yang kita cintai, untuk orang yang menitipkan doa, serta buat diri sendiri,” ucapnya.
Baca Juga 5 Ide Desain Interior Ruang Tamu Gaya Industrial Ala Kekinian
Ketua Majelis Taklim Rachmat Hidayat (MTRH) Provinsi Lampung Hj. Eva Dwiana mengatakan tablig akbar kali ini merupakan kali kedua setelah pandemi Covid-19 Dan sekarang Presiden RI Bapak Jokowi secara resmi telah dicabut pembatasan pemberlakuan kegiatan masyarakat (PPKM), sehingga kegiatan yang bersifat kerumunan massa sudah bisa dilaksanakan namun tetap mengimbau masyarakat untuk tetap berhati-hati dan memakai masker ditempat umum.
“Sekarang sudah bisa dilaksanakan tablig akbar, Doakan kita semua sehat wal’afiat dan selalu dalam lindungan Allah Subhanahu Wata’Allah,Amiin,” tutur Bunda Eva – sapaan akrabnya. (HY)