Bechannel – Pesulap Merah memberi pesan menohok kepada proses pengobatan alternatif milik Ida Dayak yang akhir-akhir ini viral di publik.
Melalui channel Youtube-nya Pesulap Merah Official, Marcel Radhival (nama asli Pesulap Merah), ia ingin membahas mengenai Ida Dayak lantaran banyaknya fitnahan dan berita hoax yang menyinggung namanya.
“Banyak banget channel dan berita hoax terkait saya bersama Ida Dayak, nah kali ini saya baru mau membahas Ibu Ida Dayak,” kata Pesulap Merah.
Baca Juga Manfaat Bayam Merah Bagi Kesehatan, Bisa Turunkan Kolesterol Hingga Gula Darah Tinggi
Pesulap Merah menyebut bahwa pengobatan yang dilakukan Ida Dayak merupakan trik yang biasa digunakan oleh ahli pihat patah tulang biasa.
Begitu juga dengan minyak yang digunakan Ida Dayak dalam proses pengobatannya, Pesulap Merah menganggap bahwa minyak tersebut adalah minyak biasa.
“Ibu Ida Dayak ini dulu pernah melakukan trik layaknya dukun. Dimana, minyak oles yang digunakannya itu diklaim bisa mengeluarkan darah kotor. Tapi itu hanya trik, dan ini penipuan,” ungkap Pesulap Merah.
Baca Juga 2 Peraturan Khas di Aceh Selama Ramadhan 2023
Untuk itu, Pesulap Merah pun memperingatkan Ida Dayak untuk tidak menggunakan trik yang disebutnya menipu banyak orang.
Ia juga mengancam akan membobongkar tuntas praktek pengobatan Ida Dayak.